Kali ini saya akan membahas mengenai ketiga hal diatas yang sangat sering sekali di salah artikan oleh banyak orang. Mungkin kalian tidak asing dengan yang namanya Deep Web. Bagi yang belum tau apa sih deep web itu, Deep web merupakan suatu website yang tidak terindeks oleh mesin pencari atau Search Engine. Lalu dimana lokasi Deep Web? apa semua orang bisa mengaksesnya? Lokasi ini sebenarnya kita sering jumpai seperti semisal kita membuka profile kita yang hanya memiliki privasi teman dan bukan public automatis mesin pencari tidak dapat mengakses halaman tersebut karena tidak ada akses crawl. Jadi deep web itu sering banget kita temuin bahkan beranda kita di fb pun termasuk konten deep web dimana mesin pencari tidak bisa membaca isi dari beranda facebook kita.
Setelah deep web saya akan membahas mengenai Surface web. Surface web adalah website yang dapat diakses oleh search engine. Semisal kita membuat website dan kita memberikan akses search engine ke website yang kita buat. Atau contoh kecilnya ketika kita melakukan browsing di google maka akan muncul berbagai macam pilihan website, itulah yang disebut surface web. Hal ini lah yang menyebabkan deep web lebih banyak dibanding surface web.
Lalu kita bahas mengenai Dark Web. Dark web merupakan bagian kecil dari Deep Web. Di Dark Web ini kita perlu menggunakan alat khusus untuk mengaksesnya seperti menggunakan TOR dan sejenisnya. Inilah yang sering kita salah artikan selama ini. Semoga bermanfaat
EmoticonEmoticon